Joni Irawan
Joni Irawan
Online
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?

SMAN 1 : kegiatan Qurban ini menjadi kegiatan rutinitas setiap tahunnya



LIPUTANNTB.NET - SMAN 1 Sumbawa, Kabupaten Sumbawa, berkurban dua ekor Sapi di hari Raya Idul Adha tahun ini, yang dilaksanakan pada hari Senin 17/6/2024.


Kekompakan Guru dan seluruh Keluarga Besar SMAN 1, sehingga kegiatan Qurban ini menjadi kegiatan rutinitas setiap tahunnya, dan belum pernah ketinggalan.


Agenda Qurban merupakan salah satu program di SMAN 1 kata kepala sekolah ibu Ainun Asmawati, M.Pd,.


Kepala sekolah yang baru satu tahun lalu mendapat tugas sebagai kepala sekolah di SMAN 1 Sumbawa, juga menambahkan, tahun depan insyaAllah kami akan berusaha untuk menambah terus jumlah hewan kurban.


"Alhamdulillah kali ini ada 2 ekor sapi hewan qurban, masing-masing dari sumbangan kumpulan para guru.


Daging qurban setelah dimasukkan dalam plastik selanjutnya di bagikan kepada siswa/i penerima yang sebelumnya telah mendapatkan kupon dari panitia, juga tidak ketinggalan bagi beberapa masyarakat sekitar. Ungkap Kepsek


Menurutnya, kegiatan ini sangat positif dan sangat senang atas kekompakan guru-guru di SMAN 1 begitu juga dengan siswa-siswinya. Semoga program ini akan kita lanjutkan kembali ditahun depan mengingat selain sebagai syi’ar Islam juga memberikan dampak yang sangat positif dalam membantu mereka yang membutuhkan khususnya siswa/i  SMAN 1 dan sebagian masyarakat sekitar. Reporter JONI IRAWAN 

Berbagi

Posting Komentar