LIPUTAN NTB -- Museum Negeri Nusa Tenggara Barat merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-43 bertajuk "Memori Era Revolusi Museum Hebat, Indonesia Kuat", pada Rabu (15/1/25) juga dengan harapan menjadi museum grade A.
"Salah satu cara agar dapat memperoleh grade A adalah dengan menampilkan koleksi manuskrip yang dikumpulkan oleh pihak museum dan dikenalkan sebagai layanan bagi maayarakat", ujar Aidy di gedung Museum Negeri di Mataram.
Baca Juga:
Prioritas penggunaan Dana Desa 2025
Dikatakannya, salah satu fungsi museum adalah memoriam atau media merekam perjalanan daerah ini melalui koleksi yang dapat membangkitkan ingatan masyarakat pada sejarah dan romantisme.
Sebagai sebuah monumen ingatan dengan koleksi peninggalan, fisik gedung dan perubahannya dari waktu ke waktu akan membawa siapa saja mengingat kembali suasana dan peristiwa masa lalu.
Ia menilai, museum negeri NTB terus berkembang dan memberikan layanan yang baik bagi masyarakat. Begitupula dengan keterlibatan museum negeri dalam pameran pameran di dalam maupun luar negeri seperti yang tengah diikuti di Jeddah Arab Saudi yang menampilkan koleksi peninggalan budaya yang dimiliki NTB.
Baca Juga:
Pemprov NTB Dorong IDI Wujudkan NTB Emas 2045
Baca Juga:
Pemilik Industri Media Digital LIPUTAN NTB, Siap Kawal Seluruh Program Pemimpin Terpilih di NTB
Ia juga mengapresiasi kreativitas dan terobosan museum NTB yang luar biasa. Dirinya berharap perayaan HUT ke-43 Museum NTB menjadi semangat untuk semakin memperkuat eksistensi museum sebagai lembaga pendidikan dan kebudayaan yang dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat NTB dan Indonesia pada umumnya.
"Untuk itu kami harap perayaan HUT ke-43 ini menjadi momen penting bagi kami untuk terus memperkenalkan lebih jauh tentang kekayaan budaya NTB kepada seluruh lapisan masyarakat", harapnya.
Perayaan HUT ke-43 ini dirangkaikan dengan acara fashion show dengan mengunakan kostum era revolusi yang menunjukan bahwa esensi museum merupakan tempat pelestarian budaya dan sejarah.(Jami/her/diskominfotikntb) LIPUTAN NTB -- Joni Irawan
Post by : Joni Irawan
Tanggal: 16-1-2025 Time : 16.50 wita
Copyright © LIPUTAN NTB 2025